home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Penyelenggaraan Forum Sekretaris dan Pra-Learning Council Meeting (LCM) Kementerian Keuangan
Sekretariat Badan
Jumat, 5 Mei 2023 17:00 WIB
[Jakarta] Kamis dan Jumat, 4 dan 5 Mei 2023 – Bertempat di aula Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) berkolaborasi dengan Sekretariat Jenderal menyelenggarakan Forum Sekretaris dan Pra-Learning Council Meeting (LCM) Kementerian Keuangan.
Pra-LCM merupakan kegiatan lanjutan dari pelaksanaan Learning Engagement Forum (LEF) dimana setiap UE I Kemenkeu menyampaikan berbagai isu strategis pada masing-masing unit yang membutuhkan dukungan pengembangan kompetensi melalui pembelajaran, pendidikan, dan manajemen pengetahuan. Hasil pelaksanaan Pra-LCM nantinya akan disampaikan pada LCM pada 9 Mei 2023 guna mendapatkan arahan dari Menteri Keuangan dan Wakil Menteri Keuangan serta dukungan dari pimpinan Unit Eselon I dan LNSW.
Dalam sambutannya, Kepala BPPK, Bapak Andin Hadiyanto menyampaikan bagaimana pengembangan SDM dalam kerangka Corporate University (CorpU) menjembatani kebutuhan pengembangan kompetensi dengan pencapaian target kinerja individu dan organisasi. Lebih lanjut, Kepala BPPK juga menyampaikan peran berbagai level pimpinan dalam mendukung keberhasilan implementasi CorpU.
Kegiatan Pra LCM dilanjutnya dengan paparan Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Bapak Rukijo dan Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (Sekretaris BPPK), Bapak Iqbal Islami. Pada kesempatan pertama, Bapak Rukijo menyampaikan Arah Kebijakan Pengembangan SDM Kemenkeu di masa yang akan datang. Beberapa poin utama yang disampaikan oleh Bapak Rukijo meliputi: (1) Dampak ekosistem kerja baru, (2) Penguatan SDM Unit Kepatuhan Internal, (3) Penguatan keahlian/kompetensi khusus (4)P enyesuaian kebijakan izin dan tugas belajar (5), serta Strategi pengembangan Asesi dan Asesor.
Sementara itu, Bapak Iqbal Islami menyampaikan informasi mengenai Kinerja BPPK dan arah kebijakan BPPK ke depannya. Beberapa poin utama yang disampaikan oleh Bapak Islami meliputi: (1) Realisasi pembelajaran 2022 dan rencana pembelajaran 2023, (2) Isu strategis Kemenku 2024 yang membutuhkan dukungan penguatan kompetensi, serta (3) peran dan dukungan yang diberikan BPPK dalam pengelolaan SDM dan isu strategis Kemenkeu tahun 2024.
Di sesi akhir, Bapak Andin Hadiyanto selaku pimpinan rapat beserta Kepala Biro SDM dan Sekretaris BPPK berkesempatan untuk melakukan diskusi dengan perwakilan UE I dan LNSW serta perwakilan BLU dan SMV Kementerian Keuangan. Secara ringkas beberapa hasil yang diperoleh dalam kegiatan tersebut antara lain, kebutuhan penguatan kompetensi SDM sesuai isu terkini, Penguatan kolaborasi bersama BLU dan SMV dalam pengembangan kompetensi, maupun dukungan lain yang diperlukan dalam pengembangan kompetensi di lingkungan Kemenkeu.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik